Pendidikan tinggi adalah tonggak penting dalam perjalanan setiap individu menuju karier yang sukses. Pada hari Jumat, 15 September 2023 Tri Bhakti Business School (TBBS) dengan bangga melaksanakan yudisium untuk mahasiswa-mahasiswinya. Acara ini merupakan pencapaian besar dalam perjalanan pendidikan dan pengembangan para mahasiswa.
Dalam upacara yang berlangsung secara online di zoom, mahasiswa-mahasiswi dari program studi S1 & D3 jurusan akuntansi & manajemen TBBS telah berhasil menyelesaikan program studi mereka dengan prestasi yang luar biasa. Acara yudisium ini merupakan momen yang sangat berarti bagi mereka dan keluarga yang mendukung mereka sepanjang perjalanan mereka di kampus ini.
Ketua Tri Bhakti Business School, Drs. Widayatmoko, MM., M.Ikom. Menyampaikan sambutannya dalam acara tersebut. Dalam sambutannya, ia berpesan “ lulus dalam studi bukanlah akhir dalam belajar, maka dari itu anda wajib terus belajar dan mengamalkan ilmu sebagai bentuk pengabdian ” kata ketua TBBS. ia juga menitipkan salam kepada orang tua mahasiswa, bahwa TBBS sangat berterimakasih kepada orang tua mahasiswa karna telah mempercayakan TBBS sebagai tempat di didiknya putra-putri nya di TBBS.



Acara yudisium ini juga menjadi kesempatan bagi mahasiswa untuk merenungkan perjalanan mereka selama bertahun-tahun di kampus TBBS. Dua orang perwakilan peserta acara yudisium, Muhamad Azhar Rayhan dari program studi D3 Manajemen dan Brillian Bintang Philana dari program studi D3 Akuntansi. Mereka menyampaikan bahwa banyak sekali kenangan yang tak terlupakan selama duduk di bangku kuliah, mereka juga mengucapkan banyak-banyak terimakasih kepada seluruh civitas akademika TBBS yang sudah membantu mereka berjuang sampai akhir dan dinyatakan lulus, mereka berharap semoga TBBS selalu mempertahankan nilai positif serta meningkatkan pelayanan yang ada di kampus TBBS.
Di yudisium tahun akademik 2022-2023 ini para mahasiswa di berikan bekal dalam bentuk pemaparan materi oleh Ir. Triana, M.M. dengan tema pembekalan lulusan untuk memasuki dunia kerja dan etika kerja. Hal ini di persiapkan agar para lulusan TBBS semakin siap di dunia kerja.
Dengan berakhirnya acara yudisium, para mahasiswa TBBS siap menghadapi dunia nyata dan mengambil langkah berikutnya dalam perjalanan mereka. Mereka telah dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk menghadapi tantangan bisnis modern.
TBBS tetap berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas tinggi dan melahirkan pemimpin masa depan yang unggul dalam dunia bisnis. Acara yudisium ini adalah bukti dari komitmen ini dan menjadi salah satu tonggak bersejarah dalam sejarah sekolah ini.
Kami mengucapkan selamat kepada semua mahasiswa yang telah menyelesaikan program studi mereka di TBBS. Semoga kesuksesan dan prestasi yang telah mereka raih menjadi landasan bagi masa depan yang gemilang.




Penulis : Tio Andriansyah P P
Photographer : Tio Andriansyah P P